Tuesday, April 16, 2013

Khasiat Unik Baking Soda Bagi Kecantikan

Seperti yang sebagian besar orang ketahui, baking soda merupakan bahan untuk membuat roti, atau membersihkan noda-noda membandel di dapur. Namun faktanya, baking soda juga memiliki manfaat lain yang ternyata sangat bermanfaat sebagai perawatan kecantikan kulit, serta wajah.

Bagaimana cara menggunakannya agar bermanfaat? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini, seperti yang dikutip dari All Women Stalk.



Sebagai pembersih wajah
Pernahkah Anda menggunakan baking soda untuk membersihkan wajah? Jika belum pernah, tak ada salahnya untuk mencoba metode ini. Selain aman, wajah Anda dijamin akan terasa lebih bersih dari sebelumnya.

Caranya:
  • Larutkan dua sendok teh baking soda, dengan satu sendok teh air hangat. Lalu, aduk hingga berbentuk pasta. 
  • Setelah itu, ratakan di seluruh area wajah, kecuali lingkar mata dan mulut. 
  • Biarkan hingga kering, lalu bilas dengan air hangat, sambil digosok-gosok secara perlahan.
  • Baking soda juga berfungsi sebagaik exfoliator, atau pengangkat sel kulit mati yang baik.
  • Gunakan cara yang serupa dengan di atas untuk mengangkat sel kulit mati pada kulit, serta wajah.


Merelaksasikan kaki
Area kaki seringkali tidak terjangkau oleh Anda. Padahal, kaki juga membutuhkan perawatan agar tetap terjaga kecantikan dan kesehatannya. Ketimbang melakukannya di pusat perawat kecantikan yang terbilang mahal, cobalah untuk merawat kaki Anda menggunakan baking soda.
  • Baking soda juga sangat diyakini bisa membantu kaki Anda lebih relaks. Caranya, rendam kaki hingga betis, dengan air hangat yang telah dicampur ½ cangkir baking soda, selama sekitar 15-20 menit.


Menghaluskan dan melembapkan kulit
Memiliki kulit halus dan lembab memang idaman sebagian besar perempuan. untuk mendapatkannya, Anda bisa menggunakan baking soda. 
Caranya:
  • Campur tiga cangkir baking soda, dengan satu cangkir air. Lalu aduk berbentuk pasta. 
  • Setelah itu, gosok-gosok secara perlahan pada siku dan kaki, lalu diamkan hingga kering, dan bilas dengan air.


Merawat kutikula kuku
Memiliki kuku yang tidak terawat, bisa membuat seseorang tidak percaya diri. Memanfaatkan baking soda untuk merawat kecantikan kuku, bisa dilakukan dengan cara menggosok-gosokkan secara perlahan kuku tangan, dan kaki, menggunakan sikat gigi bekas yang sudah dilumuri pasta baking soda.



Yang perlu diingat, lakukan keseluruhan perawatan di atas secara rutin, sedikitnya dua kali seminggu, untuk memperoleh hasil yang optimal.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat :)

No comments:

Post a Comment