Monday, August 26, 2013

Agar Kulit Lumpia Tidak Mudah Lepas




Lumpia.. nyam-nyam.. jajanan yang enak ini disukai hampir semua warga Indonesia. Rasanya yang gurih dan kulitnya yang kriuk-kriuk membuat siapa saja menyukai lumpia, apalagi bila disajikan selagi hangat.

Membuat lumpia tidak sulit, hanya saja saat proses menggoreng butuh kesabaran dan trik khusus. Seringkali kulit lumpia terlepas dari lemnya sehingga isi keluar dan membuat lumpia tidak sedap dimakan, dibuang pun sayang.

Untuk mencegah hal tersebut, lakukan trik mudah ini
  • Ambil satu butir telur, ambil putihnya.
  • Campur dengan 1 sdm air, kocok hingga rata.
  • Gunakan kuas kue untuk mengoleskan pada kulit lumpia.
  • Oleskan campuran putih telur di sepanjang bagian luar kulit yang akan direkatkan.
  • Tekan perlahan bagian kulit yang sudah direkatkan.
  • Diamkan lumpia selama 10 hingga 15 menit sebelum digoreng, agar lem putih telur merekat lebih kuat.
  • Saat menggoreng, tidak perlu sering membalik kulit lumpia, cukup sekali. Jika bagian bawah sudah menguning, balik lumpia. Tunggu hingga bagian bawahnya menguning, lalu angkat.

Merebus Telur Tanpa Kulitnya




Pernahkah melihat atau mencicipi telur rebus yang dimasak tanpa kulitnya? Bagian putihnya matang sempurna, lembut seperti telur rebus biasanya. Namun, kuning yang terbungkus di dalamnya tidak pecah dan terlalu matang, biasanya legit setengah matang dan cocok untuk dijadikan sarapan atau tambahan lauk pada nasi goreng.

Ternyata memasak telur seperti itu ada tekniknya lho. Di dunia kuliner, telur yang direbus tanpa kulitnya populer disebut dengan nama poached egg. Kalau dibayangkan sepertinya mudah ya, tetapi saat mempraktekkannya, Anda harus tahu triknya agar hasilnya sempurna.

Berikut adalah langkah-langkah membuat poached eggs:
  • Siapkan telur, cuci bersih.
  • Didihkan air, beri tambahan sedikit garam dan cuka.
  • Pecahkan ujung telur perlahan, dan buka sedikit agar memiliki celah untuk keluar (seperti saat Anda ingin memisahkan putih dari kuningnya)
  • Tempelkan, telur pada bibir mangkok saat akan memasukkan telur ke dalam panci.
  • Kecilkan api agar bagian kuningnya bisa setengah matang.
  • Saat telur mengambang, segera angkat dan tiriskan.
  • Poached egg yang benar adalah ketika putih telur matang dan kuningnya setengah matang. Apabila kuningnya masih mentah, maka api yang digunakan terlalu besar.


Waktu memasak poached egg:
Waktu memasak poached egg ini beragam, ditentukan kondisi suhu telur yang akan dimasak.
Untuk telur yang disimpan di suhu ruang
Waktu memasak telur yang disimpan di suhu ruang ini hanya berkisar 2 menit 30 detik hingga 2 menit 40 detik. Dengan api kecil, poached egg bisa masak sempurna.

Untuk telur yang disimpan di dalam lemari es
Umumnya karena disimpan di lemari es ia cenderung lebih lama waktu memasaknya, karena ada perbedaan suhu. Waktu memasak telur ini biasanya sekitar 3 menit. Dan apabila ukuran telur semakin besar, maka waktu yang dibutuhkan akan semakin lama.

Pengganti Gula Saat Memasak




Banyak ibu merasa resah bila menggunakan gula terlalu banyak dan sering dalam makanan. Resiko diabetes dan kegemukan menjadi hal yang menakutkan dan seringkali ibu-ibu mencari alternatif pengganti. Nah buat Anda yang bingung mencari pengganti gula, coba deh beberapa alternatif pengganti gula berikut ini.

Parutan Wortel
Wortel memiliki rasa manis alami yang menyehatkan bagi tubuh. Bila Anda memasak saus pasta atau saus asam manis, bisa juga memberi lebih banyak parutan wortel dalam makanan Anda. Selain itu, Anda bisa menggunakan jus wortel sebagai pemanis alami dalam masakan.

Susu Organik Atau Krim
Meski kedengaran aneh, namun tidak sedikit orang yang menggunakan susu krim untuk mengurangi pahitnya kopi. Susu pada dasarnya memiliki kandungan pemanis, hanya saja tidak terlalu tajam dibandingkan bahan makanan lainnya.

Bawang bombay
Bawang bombay memiliki khasiat pemanis alami. Anda bisa memasak bawang bombay di atas api kecil untuk memunculkan kandungan gula alaminya.

Jus Jeruk Segar
Perasan air jeruk ternyata bisa dimanfaatkan sebagai pengganti gula. Biasanya perasan jeruk bisa Anda gunakan untuk membuat salad. Selain mengandung pemanis alami, juga mengandung vitamin C. Double deh khasiatnya.

Saus Apel
Apel memiliki rasa manis legit natural yang nikmat. Anda bisa membuat saus pancake dengan menggunakan sari apel yang dikentalkan tanpa gula.

Madu
Pemanis alami ini sudah terkenal sejak jaman kuno sebagai sumber rasa manis yang bermanfaat dan menyehatkan. Pilih madu untuk pemanis minuman atau makanan Anda untuk rasa manis alami yang nikmat.

Hidup nikmat belum tentu sehat. Namun hidup sehat pasti akan nikmat. Lebih bijak memilih bahan makanan dan berikan yang terbaik di meja makan Anda.

Rahasia Menyimpan Bahan-Bahan Dapur Agar Lebih Tahan Lama




Bahan-bahan dapur seperti sayuran, buah dan bumbu-bumbu merupakan bahan alami dengan keterbatasan karena bisa membusuk ataupun layu. Meskipun sudah diletakkan di kulkas, tetap bisa mengalami pembusukan lebih cepat. Padahal kita ingin menikmati makanan dengan bahan-bahan segar alami bukan?

Berikut ini adalah beberapa tips mudah untuk menyimpan bahan makanan di kulkas agar lebih tahan lama. Dengan cara ini, Anda bisa menghemat uang karena menyimpan bahan dapur Anda sedikit lebih lama.

Jangan Simpan Kentang Dekat Dengan Bawang
Jangan menyimpan kentang berdekatan dengan bawang-bawangan. Simpan keduanya dalam tempat yang berbeda, Letakkan pada tempat yang sejuk dan kering sehingga bawang bisa tahan hingga 2-3 bulan.

Bungkus Daun-Daunan Dengan Plastik
Untuk tumbuh-tumbuhan seperti sayuran hijau, ikat seperti buket bunga. Kemudian bungkus dengan plastik dan ikat dengan karet. Trik ini bisa membuat sayuran Anda lebih tahan lama dan tidak kehilangan kesegarannya.

Daun Bawang Dalam Botol Plastik
Ingin daun bawang Anda tahan lebih lama? Iris daun bawang Anda sesuai selera, kemudian letakkan dalam botol plastik, Pastikan keduanya dalam kondisi kering saat dimasukkan sehingga terhindar dari pembusukan.

Simpan Kentang dengan Apel Untuk Menghindari Tumbuh Tunas
Dengan menyimpan keduanya secara berdekatan, maka Anda akan terhindar dari kentang-kentang yang muncul tunas. Kentang-kentang Anda pun bisa lebih segar dan siap pakai.

Pisahkan Apel yang Rusak dari yang Lainnya
Jauhkan apel yang rusak atau mulai busuk, karena akan mempengaruhi buah apel yang lainnya. Segera cuci bersih apel yang masih baik dan simpan di kulkas atau tempat buah.

Sedikit Olesan Butter Bisa Mencegah Keju Mengering di Kulkas
Keju selalu bisa mengering di dalam kulkas. Membuat teksturnya kurang baik untuk diparut atau digunakan. Oleskan sedikit butter untuk menghindari keju kehilangan tekstur dan rasa alaminya.

Membungkus Pisang Dalam Plastik
Untuk banana lovers, sebaiknya Anda mencoba tips ini. Pisang cepat sekali matang. Namun dengan membungkus pisang menggunakan plastik,, maka Anda bisa membuatnya lebih awet dalam waktu 3-5 hari lebih lama.

Bersihkan Kulkas
Selain menyimpan bahan dapur dengan benar, Anda juga perlu memperhatikan tempat di mana Anda menyimpan. Bersihkan kulkas dan dapur tempat menyimpan bahan dari kotoran, sisa-sisa bahan dapur dan cairan yang mungkin dihasilkan dari buah dan sayur. Hal ini bisa menjaga rasa dan kualitas bahan dapur yang Anda simpan.

Sunday, August 25, 2013

Mengupas Bawang Putih Dengan Cepat dan Bersih




Bawang putih memang baru-baru ini mengalami peningkatan harga yang cukup tajam. Namun, semoga hal itu tak mengurangi hasrat memasak kita ya? Bawang putih adalah salah satu bumbu pokok yang paling banyak digunakan dalam berbagai macam masakan. Selain aromanya, bawang putih juga bisa menjadi penyedap alami dalam masakan.

Nah, mengupas bawang mungkin bisa dilakukan siapa saja. Namun ada sebuah trik mudah untuk mengupas bawang putih dengan lebih cepat dan bersih. Trik ini bisa Anda gunakan ketika sedang memasak dalam jumlah besar yang membutuhkan banyak bumbu masakan. Lumayan lho kalau Anda mengetahui trik ini, bisa membuat waktu memasak lebih efisien dan tak ada kulit bawang yang tertinggal di makanan lagi.

Tips dan Trik
  1. Ambil sejumlah bawang putih yang Anda butuhkan. Pisahkan siung demi siung.
  2. Potong bagian bawah bawang putih yang keras.
  3. Rendam bawang putih dalam air panas selama 5 menit.
  4. Kupas kulit bawang dengan tangan Anda. Maka Anda akan mampu mengupas kulitnya dengan mudah, bahkan hanya dalam satu kali kupasan.


Tips ini sangat berguna bila Anda harus menyiapkan banyak bawang putih untuk dimasak. Lebih praktis dan efisien, serta minimal resiko kulit bawang yang masih menempel pada butiran bawang

Memilih dan Menyimpan Alpukat




Alpukat, buah yang terkadang dihindari karena kandungan lemaknya. Padahal lemak di dalam alpukat ini adalah lemak tak jenuh yang sebenarnya sehat untuk tubuh. Dengan catatan tidak berlebihan juga mengonsumsinya, agar kadarnya tetap terjaga.

Nah, alpukat ini sama halnya dengan minyak zaitun, yang dapat meningkatkan kadar HDL atau disebut juga si kolesterol baik. HDL mampu membantu melindungi tubuh dari serangan radikal bebas, sehingga dapat mengatur kadar trigliserida dan mencegah diabetes.

Selain itu, masih banyak manfaat alpukat lainnya, di antaranya: kandungan protein dan karotenoidnya yang juga baik untuk tubuh. Sementara, vitamin C dan E pada alpukat dapat membantu menjaga kelembaban kulit. Wah banyak juga kan manfaat buah alpukat. Sekarang, kami akan membantu Anda memilih dan menyimpan alpukat agar tetap fresh saat hendak dikonsumsi. Simak tips berikut ya.

Tips 1
Alpukat yang masak pohon adalah yang kualitasnya paling baik, namun biasanya yang paling sering ditemui di toko maupun pasar adalah yang masih belum masak. Nah, kalau sudah begini yang harus Anda pilih adalah alpukat yang berat, warna kulitnya hijau gelap dan tidak ada cacat pada kulit buah.

Tips 2
Agar alpukat cepat masak, tidak perlu dicuci setelah dibeli. Bungkus dengan menggunakan kertas koran dan jauhkan dari sinar matahari. Dalam 2-3 hari, alpukat akan matang, kulitnya lebih lembut dan empuk.

Tips 3
Terkadang, alupkat berukuran besar itu tak habis dimakan sendiri. Alhasil setelah dibelah, bagian yang separuhnya harus disimpan. Tetapi warnanya akan berubah kehitaman dan rasanya jadi kurang fresh.

Mengatasi hal ini, Anda bisa memanfaatkan sari jeruk nipis. Peras jeruk nipis di atas daging alpukat, masukkan alpukat ke dalam plastik dan bungkus rapat. Dengan begini alpukat akan tetap segar setidaknya hingga 2 hari. Tips ini juga bisa digunakan untuk alpukat yang sudah dipotong-potong atau dijus, tambahkan saja sedikit sari jeruk nipis agar warnanya tidak berubah kehitaman.

Kenali Jenis-Jenis Mentega




Mentega adalah produk susu yang proses pembuatannya diaduk kemudian difermentasikan. Biasanya digunakan untuk memasak dan pembuatan kue, baik bahan dasar maupun sebagai saus saja. Mentega umumnya dibuat dari susu sapi dan hewan mamalia lain seperti kambing, domba, kerbau dan yaks.

Menurut cara pembuatannya, ada beberapa jenis mentega yang beredar dan digunakan sesuai dengan kebutuhan, yaitu:

TRADISIONAL BUTTER
Churned Butter
Churned butter adalah mentega tradisional yang dibuat dengan mengaduk susu yang telah dipasteurisasi hingga bentuknya lebih padat. Di Kanada, ada sebuah peraturan bahwa churned butter ini harus mengandung setidaknya 80% lemak, 16% air dan 3% susu murni. Churned butter ini dijual dalam dua versi, salted dan unsalted, tergantung selera dan kebutuhan pemakaian.

Sweet Butter
Ada yang menyebut sweet butter ini unsalted butter. Sebenarnya sweet butter adalah jenis churned butter yang dalam pembuatannya tidak menggunakan garam, jadi rasanya manis. Dalam dunia baking, sweet butter ini digunakan sebagai penyeimbang rasa apabila kadar garam di dalam masakan/kue/roti terlalu banyak. Sayangnya, sweet butter tidak tahan lama dibandingkan dengan salted butter, sehingga ia harus cepat digunakan setelah dibeli.

Light Butter
Yang dimaksud dengan light butter adalah jenis dari churned butted, namun dalam pembuatannya telah ditambahkan air sebanyak 25% sehingga kadar lemak dalam mentega ini jauh lebih rendah. Karena mengandung kadar air yang cukup banyak, light butter ini sebaiknya disajikan sebagai tambahan saat makan roti atau kue kring saja. Light butter tidak cocok digunakan untuk memasak atau ditambahkan pada saus karena ia akan cepat meleleh dan menguap.

Cultured Butter
Cultured butter adalah mentega yang terbuat dari cream susu kemudian dalam proses fermentasinya  ditambahkan bakteri (yang hampir mirip dengan bakteri dalam yogurt). Mentega ini usianya jauh lebih lama dari churned butter, sehingga dapat disimpan lebih lama apabila tidak langsung digunakan. Ada dua jenis cultured butter, salted dan unsalted yang juga digunakan sesuai kebutuhan dan selera.

MODERN BUTTER
Dalam perkembangannya, ada beberapa mentega tradisional yang kemudian dikembangkan sesuai dengan sentuhan teknologi dan trend. Yang pada akhirnya memunculkan 4 jenis mentega baru yang cukup populer, yaitu:

Flavoured Butter
Flavoured butter sebenarnya adalah jenis traditional butter yang ditambahkan perasa, seperti bawang putih, rasa pedas, atau bumbu-bumbu lainnya. Flavoured butter biasanya digunakan sebagai bumbu instant untuk menyantap makanan, semisal jagung bakar, jagung rebus, roti, biskuit, dan lain sebagainya.

Blended Butter
Blended butter adalah mentega yang biasanya dalam penggunaan dicampur dengan beberapa minyak, seperti canola misalnya. Karena dicampur, bentuknya nyaris cair dan biasanya digunakan sebagai lapisan makanan.

Whey Butter
Sedangkan whey butter adalah mentega yang terbuat dari whey. Warnanya jauh lebih kuning dari warna mentega biasanya, aromanyapun jauh lebih cheesy.

Whipped Butter
Whipped butter adalah mentega yang dibuat lebih ringan untuk sajian mentega di meja makan. Mentega ini digunakan untuk lapisan teman makan roti, pancake, dan lain sebagainya. Mentega ini tidak dibuat untuk bahan dasar memasak atau membuat roti.

Ghee
Ghee adalah mentega yang bisa dibilang cukup langka. Biasanya dijual dalam bentuk nyaris cair sehingga harus dikemas di dalam toples. Terdiri dari kandungan lemak tinggi, dan susu murninya telah dipisahkan dalam proses fermentasinya. Agar Ghee bisa bertahan lama, ia harus disimpan di tempat yang dingin atau di dalam kulkas

Mengakali Masakan Berkuah Terlalu Asin




Kadang acara memasak menjadi berantakan jika rasa yang diinginkan tidak sesuai dengan harapan. Kadang kurang asin, kadang kurang manis, atau sebaliknya, terlalu asin atau terlalu manis. Tentunya akan lebih mudah mengakali masakan yang kurang asin, Anda tinggal menambahkan bumbu yang dapat memberikan rasa asin, misalnya garam atau kecap asin. Tetapi kalau masakan terlalu asin.. agak merepotkan.

Menambah air bisa menjadi alternatif yang sering dilakukan bila masakan berkuah dirasa terlalu asin, tetapi cara tersebut akan membuat rasa masakan menjadi hambar dan kurang bumbu. Untuk mengakali sayur atau masakan berkuah yang terlalu asin, gunakan saja kentang.

Ambil kentang sesuai dengan kadar asin masakan berkuah. Kupas, cuci dan potong kentang dalam ukuran sedang. Masukkan ke dalam masakan berkuah, masak hingga kentang matang. Keluarkan kentang lalu icip masakan Anda, jika masih terlalu asin, lakukan kembali cara yang sama. Selamat mencoba :)

Cara Unik Mengawetkan Makanan




Paling sebal rasanya apabila makanan yang sudah diidam-idamkan ternyata justru basi bahkan sebelum sempat dimakan. Tidak adakah cara untuk membuat makanan awet lebih lama sehingga bisa dinikmati?

Ada. Beberapa cara ditemukan manusia untuk menjaga kesegaran dan membuat makanan awet lebih lama. Hal ini tentunya juga membuat usia konsumsinya jadi lebih panjang. Ada beberapa cara yang masuk akal, ada pula yang tidak. Dan beberapa cara ini adalah cara unik yang digunakan sebagian orang untuk mengawetkan makanan.

Dikubur
Rasanya mengerikan membayangkan mengubur makanan kemudian suatu saat ia dibongkar dari 'kuburannya' dan menyantapnya. Tetapi, cara ini hingga sekarang masih dipakai dan dipraktekkan lho di Korea.

Adalah cara mengawetkan makanan yang diwariskan oleh nenek moyang Korea agar Kimchi tetap segar dan usia konsumsinya lebih lama. Awalnya, tanah yang disediakan untuk mengubur kimchi diberi garam atau dibekukan, sehingga menjadi tempat yang hangat dan pekat.

Kemudian, kimchi dimasukkan ke dalam gentong yang melindungi dari debu kotoran, cahaya dan oksigen yang dapat mengubah makanan. Dibiarkan selama beberapa bulan, kimchipun akhirnya bisa dikonsumsi dan disimpan di dalam kulkas atau lemari untuk dinikmati tak hanya sehari.

Dijemur
Ingat bagaimana cara pembuatan ikan asin? Ya, benar. Dengan cara dijemur di bawah sinar matahari. Kabarnya, menjemur daging di bawah sinar matahari setelah diberi beberapa bahan akan membuatnya kering secara alami dan otomatis awet. Makanan ini kemudian bisa dikonsumsi selama beberapa waktu karena pembusukannya berjalan sangat lama.

Biasanya makanan yang diolah dengan cara ini adalah pisang untuk sale, dan daging atau ikan.

Memakai teknik Lye
Lye sendiri adalah semacam alkaline yang fungsinya hampir mirip dengan sabun yang digunakan untuk dry clean atau pembersih. Apabila dikonsumsi langsung Lye sangat beracun dan berbahaya, tetapi Lye dapat digunakan untuk mengawetkan makanan.

Apabila dikombinasikan dengan lemak , ia akan bereaksi dengan memulai proses saponifikasi. Reaksi ini biasanya dapat mengubah tekstur, aroma serta rasa makanan, namun usianya akan jauh lebih lama.

Tidak semua orang boleh dan bisa menggunakan Lye. Dan hanya beberapa makanan saja yang dapat diproses dengan Lye karena perubahan yang dialaminya.

Confit
Metode confit adalah metode memotong jalannya oksigen sehingga memperlambat pembusukan yang terjadi pada makanan. Biasanya makanan akan didinginkan dan disegel di dalam sebuah wadah.

Aspic
Aspic adalah metode pengawetan makanan dengan sejenis bahan kimia yang teksturnya mirip dengan jelly. Apabila diaplikasikan pada makanan, ia akan membungkus dan diserap oleh makanan serta melindungi makanan dari oksidasi. Makanan akan tetap awet lebih lama.

Dewasa ini, ada berbagai cara pengawetan makanan yang lebih modern. Pun demikian, beberapa cara pengawetan makanan di atas masih digunakan.

Cara Bikin Omelette Cantik Tanpa Digoreng




Terkadang penasaran juga bagaimana bisa cafe dan resto itu menyajikan omelette cantik dan sempurna. Ternyata, ada beberapa cafe yang memasak omelettenya tidak dengan cara digoreng lho.

Cara ini cukup membantu mengurangi kalori di dalam omelette karena tak memakai minyak atau butter untuk menggoreng. Nah tetapi, coba perhatikan barang-barang apa saja yang boleh dipakai ya.

Alat:
  • Panci untuk mendidihkan
  • Plastik makanan

Bahan:
  • 2 butir telur
  • 1 batang daun bawang
  • 1/2 sdt garam
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1 siung bawang merah, cincang
  • 1 buah cabai merah, cincang
  • 1/4 siung bawang bombay, cincang

Caranya:
  • Didihkan air di dalam panci dengan menggunakan api kecil
  • Siapkan plastik flip sehingga mudah untuk mengeluarkan dan kedap air
  • Isi plastik dengan adonan yang telah dicampur dan dikopyok
  • Ratakan adonan di dalam plastik sehingga tidak menggumpal
  • Tutup plastik kemudian masukkan ke dalam air mendidih. Diamkan selama beberapa saat hingga omelette matang.
  • Angkat dan sajikan

Cara Memilih Kurma Yang Bagus Kualitasnya



Kurma adalah buah maskot Ramadan yang selalu hadir menemani, khususnya saat berbuka puasa. Punya nutrisi yang lengkap, buah dengan nama latin Phoenix dactylifera ini menjadi salah satu buah terpopuler di dunia.

Kandungan nutrisi buah kurma ini beragam, kesemuanya penting dan bermanfaat untuk tubuh. Misalnya saja karbohidrat, lemak, protein, air, vitamin C, serta mangan. Dalam 100 gram buah kurma, terkandung energi sebesar 230kcal, yang cocok disajikan untuk menu pembuka puasa, sehingga perut tidak kaget.

Ada 7 alasan kurma dipilih sebagai pembuka puasa. Simak yuk

Alasan 1.
Kurma dijadikan bahan makanan utama oleh kaum Arab Badui. Dipercaya, apabila kurma dikonsumsi secara teratur akan membantu menurunkan potensi serangan kanker dan penyakit jantung.

Alasan 2.
Kurma sangat kaya serat sehingga ia juga ampuh menyerap kolesterol jahat di dalam usus. Serat dari kurma ini membantu melindungi selaput lendir usus dan mengurangi paparan bahan kimia yang berbahaya bagi usus besar.

Alasan 3.
Kurma adalah makanan yang bersifat laksatif, yang dapat melancarkan buang air besar serta mencegah sembelit.

Alasan 4.
Kurma mengandung antioksidan yang disebut Tanin. Zat ini juga bersifat anti infeksi, anti inflamasi dan anti hemoragik.

Alasan 5.
Kandungan vitamin di dalam kurma cukup beragam, di antaranya adalah Vitamin C dan vitamin A.

Alasan 6.
Kurma mengandung zat besi yang dapat membantu melancarkan peredaran oksigen di dalam darah.

Alasan 7.
Kaya akan vitamin K dan vitamin B yang dapat membantu meningkatkan metabolisme di dalam tubuh. Kurma juga berperan penting dalam pembekuan darah serta metabolisme tulang.

Lantas, bagaimana memilih kurma yang kualitasnya baik dan cocok disajikan di bulan Ramadan? Berikut tipsnya.
  • Pilihlah kurma yang kulit luarnya masih baik dan tidak rusak. Yang tidak berlubang oleh serangga atau ada sarang laba-labanya.
  • Kurma yang warnanya cokelat, merah atau kekuningan, warnanya segar dan aromanya tidak aneh. Cenderung malah tidak terlalu wangi, serta bersih.
  • Bentuknya berisi sekalipun jenis kurma yang kering.
  • Saat dipegang tidak lengket karena ada cairan gula atau berair. Kurma yang sehat dan baik tidak terlebih dahulu dimasak dengan gula.
  • Pastikan kemasan kurma masih dalam kondisi baik dan layak, sehingga tetap higienis untuk dikonsumsi.
  • Check juga apakah ada ijin dari Depkes/MUI yang mencantumkan logo halal di sana.

Ingat ya, tak semua kurma yang dijual bebas itu layak konsumsi dan higienis. Ada pula kurma yang mengandung pasir dan penyimpanannya kurang baik sehingga sudah terkontaminasi beragam bakteri. Belilah di toko atau pasar yang terpercaya yang menyajikan kurma berkualitas

Saturday, August 24, 2013

Memasak Ayam Dengan Cara Sehat




Ayam adalah salah satu lauk yang paling mudah disajikan dan kegemaran banyak orang. Mengonsumsi ayam memberikan efek kesehatan baik bagi tulang, otot, maupun mendukung nutrisi lainnya seperti ptotein.

Selain itu, ayam kaya akan selenium yang membantu mencegah penyakit arthritis. Kaya akan zinc, ayam mampu menyeimbangkan hormon testosterone di dalam tubuh serta melindungi jantung.

Bagi wanita, kandungan magnesium di dalam ayam dapat meredakan gejala PMS. Sedemikian banyaknya manfaat ayam, Anda harus tahu bagaimana cara penyajian yang tepat dan sehat. Berikut adalah beberapa cara mengolah ayam agar menjadi menu yang sehat dikonsumsi, seperti dikutip dari boldsky.

Dipanggang di atas wajan yang dilapisi daun pisang
Ayam panggang adalah salah satu menu lezat yang dapat membuat bumbu meresap lebih dalam. Selain itu, memanggang ayam juga merupakan metode yang cukup sehat karena langsung menggunakan lemak yang dikandungnya.

Direbus
Memasak ayam dengan cara rebus biasanya ditemukan pada sup. Sup ayam ini selain kaya akan beragam nutrisi juga mampu membantu menyembuhkan flu, mengembalikan immune tubuh serta membantu menurunkan berat badan.

Dibumbui khusus
Menggoreng ayam agak tetap sehat Anda harus menambahkan bumbu khusus yang membuat ayam jadi lebih sehat. Misalnya saja menambahkan kemangi, bubuk cabai, oregano, jinten, paprika, bawang, jahe atau ketumbar.

Dioven
Bila Anda punya oven, maka Anda bisa mengolah ayam dengan cara dioven. Terlebih dahulu ayam ditaburi bumbu dan dioven selama beberapa menit sesuai dengan resep yang Anda coba. Tetapi jangan sampai ayamnya gosong ya, karena nutrisinya akan hilang.

Dikukus
Membayangkan ayam kukus memang sepertinya kurang menyenangkan. Tetapi, ayam kukus bisa diaplikasikan berbagai resep sehingga Anda tidak merasa bosan dan rasanya tetap sedap.

Ditumis
Campurkan ayam ke dalam tumisan sayur, maka Anda akan mendapatkan masakan yang multi nutrisi.

Nah, untuk beberapa resep ayam Anda bisa mencoba beberapa list berikut.
  • Pastel Tutup Ayam Istimewa
  • Mie Telor Goreng Campur Ayam
  • Bumbu Rujak Ayam Pedas
  • Ayam Saus Tomat
  • Ayam Goreng Bumbu Kuning
  • Dim Sum Kaki Ayam
  • Ayam Saus Tiram Campur Mete
  • Ayam Bakar Kecap

Cara baru memutihkan Kulit Wajah




Mempunyai kulit wajah yang putih dan terlihat natural merupakan kenginginan dari kebenyakan wanita Indonesia, karena mind-set tentang memiliki kulit wajah putih akan membuat mereka lebih menjadi pusat perhatian dibanding mereka yang memiliki kulit wajah yang lebih gelap. Hal ini barangkali karena trend artis yang merupakan bahan acuan dalam kehidupan mereka miliki kulit wajah putihbersih.

Untuk itu, saya akan mencoba berbagi 3 cara baru memutihkan kulit wajah dengan cepat secara alami. Beberapa cara tersebut dapat anda ikuti langkah-langkahnya berikut ini:

1.Gunakan Jeruk Nipis
Ekstrak Jeruk nipis sudah mulai dipakai dan ditambahkan pada produk-produk kecantikan untuk memutihkan kulit wajah. Namun menggunakan ekstrak jeruk nipis secara alami tentunya lebih baik dan lebih aman.  Cara baru memutihkan kulit wajah menggunakan jeruk nipis, ambillah beberapa jeruk nipis,iris dan peras airnya dan campurkan dengan putih telur ayam kampung. Setelah itu oleskan campuran jeruk nipis tadi keseluruh bagian kulit wajah yang ingin diputihkan. Gunakan kuas cat untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, setelah itu diamkan selama 15 menit dan cuci dengan air bersih.

2. Buah bengkoang
Buah bengkoang telah terbukti secara klinis dapat memutihkan kulit wajah secara alami dan cepat,hal ini pula yang mendorong para pembuat produk pemutih kulit wajah untuk menambahkan ekstrak bengkoang kedalam produknya. Namun buah bengkoang agaksulit didapatkan sebab buahnya yang tidak terlalu sering digunakan. Cara baru memutihkan kulit wajah menggunakan bengkoang sama saja dengan menggunakan jeruk. Haluskan buah bengkoang secukupnya dan jadikan masker untuk di oleskan dibagian kulit wajah yang ingin di putihkan.

3. Mandi susu
Aktivitas mandi susu ternyata bukan untuk gaya-gayaan, ternyata mandi susu memiliki khasiat untuk memutihkan kulit wajah, tetapi untuk bisa mandi susu tentunya kita butuh biaya yang besar, apalagi jika harus melakukannya rutin. Biasanya mereka yang sering mandi susu adalah yang memiliki kantong tebal saja, jika anda penasaran anda bisa mencobanya sekali-kali dan merasakan khasiatnya.

Itu tadi 3 cara baru memutihkan kulit wajah secara alami dengan cepat, jika anda melakukannya secara rutin maka anda akan mendapatkan hasil yang lebih baik pula

Program Diet Mudah dan Cepat





Diet merupakan salah satu hal yang paling dilakukan oleh beberapa orang. Banyak orang yang telah melakukan program diet tapi sering gagal ditengah - tengah jalan, sehingga program diet yang dilakukan percuma dan tidak mendapatkan hasil yang memuaskan.

Ada banyak orang yang melakukan program diet sebagai Cara menurunkan berat badan dengan cepat untuk dapat menurunkan berat badan dengan waktu yang singkat. Banyak hal dilakukan untuk untuk menjalankan diet ini, mulai dari konsumsi obat – obatan diet atau pelangsing badan yang belum tentu kebenaran manfaat dan keamanannya.

Sebenarnya ada cara yang lebih aman dibandingkan menggunakan obat – obat pelangsing badan, yaitu dengan melakukan program diet yang dapat membantu menurunkan berat badan dengan cepat. Tentunya program diet ini dilakukan tanpa perlu menggunakan tambahan obat – obatan diet yang belum tentu terjamin keamanan dan khasiatnya.

Berikut ini Artikel Kesehatan tentang beberapa program diet yang dapat dilakukan untuk dapat menurunkan berat badan dengan cepat.
  • Ganti karbohidrat yang biasa di konsumsi menjadi karbohidrat kompleks seperti beras merah, gandum, ubi jala dan kentang. Nasi merah merupakan karbohidrat kompleks terbaik bila ingin melakukan program diet. Nasi merah dapat bertahan lebih pada sistem pencernaan sehingga akan terus mendapat energi yang lebih lama. Hindari juga bahan karbohidrat olahan seperti roti tawar, dan ganti dengan menggunakan roti gandum.
  • Perbanyak minum air putih. Air putih adalah pilihan terbaik untuk program diet karena tanpa mengandung kalori di dalamnya. Seperti yang diketahui air putih memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dan untuk menjaga metabilisme tubuh tetap terjaga. Hindari minuman – minuman bersoda, kopi atau minuman lainnya yang memiliki banyak kandungan kalori.
  • Hindari makanan-makanan yang banyak mengandung lemak serta fast food atau makanan cepat saji. Kedua jenis makanan tersebut memiliki banyak lemak yang dapat sangat berdampak dengan program diet yang sedang dilakukan.  
  • Kurangi kadar garam pada makanan. Terlalu banyak mengkonsumsi sodium pada garam tidak baik untuk kesehatan tubuh. Banyak manfaat yang didapat dari mengurangi konsumsi garam selain untuk diet, yaitu untuk mencegah terjadinya darah tinggi ( hipertensi ) yang dapat menyebabkan penyakit jantung.
  • Perbanyak makan sayur dan buah – buahan yang memiliki banyak vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Buah dan sayuran juga memiliki kadar kalori yang rendah, sehingga sangat baik untuk program diet.
  • Rutin berolahraga untuk membantu proses pembakaran kalori. Apabila kita sudah melakukan semua jenis diet makanan, tetapi tanpa dibarengi oleh olahraga maka semua itu akan semakin sulit saja dijalankan. Olahraga sangat baik untuk kesehatan selain untuk program diet. Olahraga terbaik untuk program diet adalah kardio seperti  berlari, berjalan cepat, berenang, atau bermain basket.

Sebenarnya menurukan berat badan dengan cepat dapat dilakukan dengan tekad dan keteguhan dalam menjalankan program diet. Ada hal yang perlu diingat dalam diet, yaitu jangan pernah memaksakan tubuh secara tiba – tiba dengan diet makanan ketat. Hal ini dapat menyebabkan efek yang tidak baik untuk kesehatan tubuh.Jadi lakukan program diet yang disesuaikan dengan kemampuan tubuh agar tubuh tetap menjadi sehat.

Friday, August 23, 2013

Tampilan Cantik Pada Kulit Kering




Ada berbagai teknik untuk membuat tampilan make up di kulit Anda tampak begitu sempurna. Namun penggunaan make up juga perlu disesuaikan dengan jenis kulit, terutama bagi Anda yang memiliki kulit yang kering.

Kulit kering dapat menyebabkan berbagai masalah kulit, seperti keturan, jerawat, dan komedo, sehingga dapat membuat penampilan Anda menjadi tampak kusam. Agar tampilan wajah tetap maksimal, berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan pada kulit kering, seperti dikutip dari Boldsky.

Membersihkan wajah
Apapun jenis kulit Anda, jangan pernah lupa untuk membersihkan wajah, baik sebelum ataupun sesudah mengenakan make up. Mencuci wajah sebelum berdandan akan menghilangkan kotoran yang ada di atas kulit, sedangkan membersihkan sisa make up sesudah berdandan akan membantu sel kulit bernafas dan membersihkan sisa kotoran yang menempel.

Gunakan susu pembersih
Sebaiknya Anda menggunakan susu pembersih untuk membersihkan wajah 10-20 menit sebelum Anda make up. Karena susu pembersih dapat membantu menghilangkan kotoran, sisa sabun, sel kulit mati, dan melembabkan kulit. Sehingga kulit tidak akan terlihat lebih kering dan kusam.

Padukan foundation dan pelembap
Agar kulit kering Anda terlihat lebih cantik, sebaiknya campur foundation dengan pelembab. Bila diaplikasikan salah satunya saja maka bisa jadi kulit dapat terlihat pucat. Namun jangan menggunakan banyak pelembab, agar wajah tidak tampak berminyak.

Hindari krim concealer
Concealer berbentuk krim tidak sesuai untuk kulit kering, karena bisa membuat wajah terlihat berminyak. Bila ingin menyembunyikan noda, bintik hitam, atau bekas jerawat, Anda dapat memilih jenis foundation yang lebih ringan, seperti concealer cair.

Blush on
Hindari pula penggunaan blush on berbentuk gel, karena akan terasa berat di wajah. Pilihlah blush on krim dengan stroke ringan di pipi. Perlu diingat bahwa Anda perlu menghindari penggunaan kosmetik berbentuk bubuk atau padat (compact) bila memiliki kulit kering.

Hindari make up tebal
Pemilik kulit kering juga perlu menghindari terlalu banyak menggunakan make up. Cobalah gunakan riasan tipis untuk mencegah kulit tampak berminyak. Selain itu, jangan pernah mengulangi make up tanpa membersihkan wajah terlebih dulu.

Thursday, August 22, 2013

Tips Perawatan Kulit Kering




Kulit kering umumnya terlihat kusam, terasa kencang karena memiliki tingkat sebum rendah, dan pecah-pecah karena kekurangan tingkat kelembaban.

Sebum adalah kelenjar lemak alami yang diproduksi oleh tubuh kita. Sebum membuat kulit tetap terjaga kelembabannya.

Berikut adalah tips merawat kulit kering agar tetap terlihat cantik:
  1. Kulit kering harus dirawat lebih dari jenis kulit lainnya. Kulit kering perlu pelembab dan pijatan lembut secara teratur untuk meningkatkan sirkulasi darah dan mengaktifkan kelenjar sebaceous (penghasil sebum).
  2. Jangan menyeka wajah jika Anda memiliki kulit kering. Sehabis mencuci muka, lap wajah dengan lembut.
  3. Gunakan krim pelembab pada malam hari. Harap dicatat bahwa krim lebih bagus dan dianjurkan untuk kulit kering daripada lotion karena krim memiliki kandungan minyak lebih banyak.
  4. Oleskan krim atau minyak bayi setelah mandi. Ini akan membantu mempertahankan kelembaban.
  5. Tips kulit cantik di rumah termasuk mengoleskan krim susu di malam hari.
  6. Karena kulit kering cenderung keriput, gunakan krim di sekitar mata dan mulut. Kedua area ini merupakan tempat keriput cenderung muncul pertama kali.
  7. Ylang ylang, hisop, mawar, cendana, chamomile, dll adalah minyak esensial yang baik untuk mendapatkan kulit kering yang halus.
  8. Lakukan exfoliate/Pengelupasan kulit mati. (untuk membersihkan kulit mati pada jaringan kulit kita sehingga diganti oleh jaringan kulit baru) seminggu sekali.

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami Terbukti Ampuh




Berbagai cara dan usaha dilakukanuntuk menurunkan berat badan, namun kadang usaha itu tak ada hasilnya dikarenakan metode atau caranya yang mungkin kurang tepat. disini saya akan memberikan beberapa tips atau cara menurunkan berat badan secara alami yang sudah terbukti ampuh. jika kalian memiki berat badan berlebihan dan ingin menurunkan berat badan cara ini harus kalian praktekkan.

Berikut adalah beberapa tips dan cara yang bisa kalian lakuakan untuk menurunkan berat badan dan mendapatkan berat badan ideal sesuai dengan yang kalian harapkan, silahkan disimak.

Cara Menurunkan Berat Badan : 
  1. Sarapan pagi kaya vitamin dan protein seperti melon dan telur sangat baik untuk menunjang aktivitas selama sehari.
  2. Kalian malas keluar untuk olahraga? Cobalah treadmill. Alat ini dinilai menjadi alat terbaik untuk membakar kalori dalam waktu singkat.
  3. Mengonsumsi makan lebih dari yang seharusnya. Bila ditakar, satu individu biasanya mengonsumsi makanan lebihbanyak 27 persen.
  4. Kurangi porsi makan Anda hingga 20 persen. Hampir sebagian besar dari Anda cenderung
  5. Konsumsi kecap juga bisa menurunkan berat badan. Penelitian menunjukkan bahwa protein dari kedelai berinteraksi dengan resepyot dalam otak untuk memberitahu Anda rasa kenyang.
  6. Matikan televisi saat makan. Dengan mematikan televisi, Anda menunda beberapa gangguan yang membuat berhenti makan.Kebiasaan ini dapat memotong 3,5 kg berat badan setiap tahun.
  7. Konsumsi camilan kaya protein yang mengandung 250 kalori dalam sehari di antara waktu makan seperti 185 gr tuna kaleng dengan olesan mayonais rendah lemak pada roti. Dengan camilan seperti itu, Anda bisa menurunkan berat badan hingga 30 persen.
  8. Olahraga pada pagi hari dapat membantu Anda membakar lemak lebih cepat.
  9. Konsumsi paprika merah. Paprika adalah sejenis sayuran yang mengandung senyawa kimia yang memberikan rasa khaspada paprika dan meningkatkan resting metababolic rate (RMR) Anda sebesar 25persen.
  10. Daging merah dapat membantu Anda menurunkan berat badan.Dalam daging merah terkandung banyak protein yang membantu Anda mempertahankan massa otot dan membakar empat kali lebih banyak lemak menjadi energi.
  11. Konsumsi suplemen kalsium. Dengan begitu, Anda akan kehilangan 2,6 persen lemak.
  12. Segalas jus wortel setiap hari membantu Anda kehilangan 1,8 Kg selama 12 pekan. Serat dan nutrisi yang tinggi membantu membakar lemak.
  13. Tertawa selama 10-15 menit sehari meningkatkan konsumsi energi hingga 280 kalori.
  14. Makan siang. Dengan makan siang Anda mengonsumsi 250 kalorilebih sedikit dalam satu hari daripada mereka yang makan saat bekerja.
  15. Taburkan kayu manis ke dalam yoghurt Anda untuk membakar lemak. Rempah-rempah adalah pembakar metabolisme yang kuat. Setangah sendok tehsehari sudah cukup untuk membakar lemak per kilogram selama sebulan.
  16. Menjalani terapi akupunktur seminggu sekali akan mengurangiberat badan hingga 4,5 kg dalam tiga bulan
Nah diatas adalah beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk menurunkan beratbadan, so tunggu apalagi segera praktekkan dan dapatkan segera tubuh ideal seperti impian kalian :)

Cara Diet Efektif yang Terbukti Sukses, Tapi Sering Dilupakan




Cara cara diet efektif yang terbukti berhasil sudah ditemukan sejak dulu kala. Tapi karena banyaknya program-program diet baru yang menawarkan hasil yang cepat dan instan membuat kita melupakan dasar-dasar diet tersebut.

Disini saya akan membahas dasar diet yang sudah terlupakan itu dengan tujuan agar Anda mendapatkan pengertian yang tepat tentang diet serta mendapatkan tubuh yang langsing serta ideal seumur hidup.

Yang saya akan bahas disini bukanlah cara diet seperti biasanya, melainkan mengenai psikologi tentang diet itu sendiri.

Mengapa psikologi diet itu penting?

Karena dengan memahami diet itu Anda akan mempunyai cara pandang yang baru tentang diet tersebut. Dengan cara pandang yang baru, Anda akan melakukan tindakan yang berbeda dan tentu saja hasil yang akan Anda peroleh juga berbeda.

Banyak orang, mungkin juga termasuk Anda hanya melakukan diet saat Anda kelebihan berat badan saja, yaa…masak kalau sudah langsing terus berdiet…?. Pemikiran seperti inilah yang akan membuat Anda gagal, melakukan gonta ganti diet dan akhirnya putus asa dan pasrah pada kondisi tubuh Anda.

Hal ini sebenarnya bisa dirubah kalau Anda mengikuti cara diet efektif ini :

Apakah Anda benar-benar tahu arti diet itu..?
Apakah ini penting..?
Ya..mengetahui arti diet itu adalah hal terpenting yang mesti Anda ketahui. Kalau selama ini Anda mengira diet itu hanya dilakukan pada saat Anda kegemukan , itu salah total. Berhenti berdiet ketika Anda sudah langsing akan menyia-nyiakan usaha, uang dan waktu yang Anda habiskan saat berusaha mengurangi berat badan.

Berdiet harus Anda lakukan seumur hidup, ya.. jadikan diet sebagai hidup Anda, maka Anda akan memiliki tubuh langsing selamanya.
Jadi apakah arti diet ..?

Sebenarnya saat ini pun Anda sudah berdiet, diet itu adalah apa yang Anda makan sehari-hari, jika Anda makan-makanan yang baik, maka diet Anda akan baik, sebaliknya jika makanan Anda setiap hari buruk ( kalori tinggi, banyak lemak jenuh, kurang serat ), maka Anda melakukan diet yang buruk yang pastinya akan membuat Anda kegemukan dan gampang terserang penyakit.

Jadi, mau tidak mau sebenarnya Anda sudah berdiet dari lahir sampai akhir hayat.
Dan sekarang terserah Anda, kalau Anda ingin memiliki tubuh yang langsing seumur hidup, lakukan diet yang baik, pilihlah makanan yang baik untuk tubuh Anda, maka tubuh Anda akan berterimakasih dan kelebihan berat badan Anda akan berkurang.

Dengan melakukan satu cara ini saja, Anda akan bisa mengurangi beberapa kg lemak berlebih di tubuh Anda.

Ingat kita hanya berhenti berdiet saat kita mati, jadi selama hidup usahakan melakukan diet yang baik.


Apakah kita benar-benar perlu berdiet?
Ya…

Karena selama hidup kita makan, maka selama itu pulalah kita berdiet. Anda bisa mengetahui apakah diet yang dilakukan orang lain baik atau buruk hanya dengan melihat bentuk tubuh mereka.
Orang yang kelebihan berat badan secara otomatis melakukan diet yang buruk, makan seenaknya, serta cuek pada kondisi tubuh mereka. Dan biasanya orang seperti ini tidak mau menerima kenyataan mereka.
Maaf jika Anda termasuk salah satunya.

Tapi memang benar, cara terbaik adalah dengan menerima kenyataan yang Anda hadapi, jangan berpura-pura untuk membenarkan keadaan Anda saat ini, Anda pasti bisa merubah bentuk tubuh Anda yang sekarang menjadi lebih baik . Hal yang pertama kali perlu Anda lakukan adalah menerima keadaan Anda, kemudian berkomitmen untuk merubahnya.

Jika Anda sudah mencoba berkali-kali dan tetap gagal, jangan putus asa, cobalah kembali, carilah orang yang sudah berhasil menurunkan berat badan, minta petunjuk dan lakukan saran yang diberikan.
Jika Anda kesulitan menemukan nya, Anda bisa menghubungi saya di nomer yang sudah saya cantumkan di blog ini.

Perlu Anda ingat, Anda hanya punya 2 pilihan :
Diet yang buruk = kegemukan
Diet yang baik = badan yang langsing

Kalau Anda tidak perduli pada 2 pilihan ini, saya rasa Anda melakukan diet yang buruk dan akibatnya bisa Anda lihat saat Anda bercermin.

Mana yang lebih penting hasil diet atau proses yang Anda alami?
Kenyataannya..ketika Anda hanya berfokus pada hasil diet, maka Anda akan terus mengalami kegagalan, meskipun Anda sudah berhasil menurunkan kg berat badan Anda.
Mengapa demikian..?

Sedikit ilustrasi dari saya :

Ada 2 orang yang mengalami kegemukan, kedua-duanya berniat menurunkan berat badan sampai mencapai ideal.

Si A, karena ingin cepat-cepat mendapatkan tubuh yang langsing, langsung melakukan diet ketat. ” semakin cepat saya mendapatkan berat ideal, semakin baik, saya akan melakukan apapun agar cepat tercapai meskipun rasanya tidak enak dan menyiksa ” begitu pikirnya.

Si B, juga ingin secepatnya mendapatkan tubuh yang langsing, tapi lebih bisa menahan diri, mencari informasi terlebih dahulu, kemudian mulai menyusun rencana tentang apa yang akan dilakukannya. Melakukan perubahan sedikit demi sedikit pada pola makan dan gaya hidup nya.

” saya memutuskan untuk menikmati apa yang saya makan dan aktifitas yang saya lakukan setiap hari, karena saya tahu jika saya melakukan perbaikan kecil setiap hari, maka dalam beberapa bulan saja saya sudah memperbaiki banyak hal dalam hidup ke arah yang lebih baik. Saya tidak perduli apapun hasilnya dan berapa lama saya bisa langsing, asalkan saya menikmati yang saya lakukan maka saya akan melakukannya ” begitu pikirnya.

Menurut Anda siapa yang akan memperoleh hasil yang langgeng untuk jangka panjang..?

Ya..si B.

Si A karena hanya berfokus pada hasil jangka pendek, hanya akan melihat keberhasilan programnya di timbangan. Dan tentu saja saat dia mengalami masa plateau, dia akan frustasi kemudian berhenti melakukan program, akibatnya berat badannya akan naik lagi.

Selain itu si A, meskipun berhasil mencapai berat badan ideal, karena merasa telah berusaha keras untuk diet ketat, akan berfikir ” saya sudah capek-capek untuk mencapai hasil ini, jadi tidak apa-apa jika saya menghadiahi diri makan sepuasnya 1 kali saja”. Anda tentu tahu bagaimana kelanjutannya kan..kebiasaan lama nya akan muncul kembali, makan sepuasnya 1 kali, 2 kali dan seterusnya.

Lain halnya dengan si B, yang sudah bertekad untuk memperbaiki gaya hidupnya terlebih dahulu akan berfikir ” jika saya makan yang baik untuk tubuh setiap hari, maka lama-kelamaan tubuh saya akan menjadi baik pula ( sehat dan langsing ) “, jadi si B tidak terlalu pusing dengan timbangan, si B berfokus pada kebiasaan harian yang lebih baik dan yang terpenting dia menikmatinya.

Hasil akhirnya si B akan mencapai berat badan ideal serta memiliki kebiasaan makan serta gaya hidup baru yang lebih baik.

Jadi ingat rumus cara diet efektif yang ketiga ini :
Fokus hanya pada hasil = Anda akan gagal
Fokus pada menikmati proses = Anda akan berhasil

Apakah Anda sendiri yang menggagalkan diet Anda, atau orang lain?
Kadang ketika kita gagal dalam suatu hal maka kita akan mencari cara untuk membenarkan diri, salah satunya dengan menyalahkan orang lain atau keadaan dll.
Tapi tahukah Anda, hal ini malah akan memperburuk keadaan Anda..

Kok bisa..?

Ya karena Anda sendiri tidak berkomitmen terhadap apa yang Anda lakukan, karena ketika Anda berkomiten, maka hasil apapun yang Anda peroleh Anda akan mengakui dan bertanggung jawab penuh.

Jika Anda menyalahkan orang lain ” saya sering diajak makan malam oleh pasangan saya, saya lagi sakit jadi saya akan makan yang enak-enak, saya senang makan bakso, gorengan, dll. “. Maka Anda tidak akan pernah berhasil mencapai tujuan Anda.

Jadi jika Anda benar-benar ingin berhasil, maka Anda akan mendapatkan cara untuk mengatasi semua godaan diatas. Hanya diperlukan sedikit komitmen setiap hari, maka hasil yang baik pun bisa Anda capai.

Pertanyaan yang harus Anda ajukan pada diri Anda : ” siapakah yang akan membuat diet saya berhasil, saya atau orang lain..?”

Apakah Anda mempunyai cara pandang yang benar tentang diet?
Ok ada rumus sederhana : menjadi–melakukan–mempunyai
Kebanyakan orang ingin mempunyai tubuh langsing, kemudian melakukan program diet, berhasil menurunkan berat badan , tapi beberapa bulan atau tahun kemudian berat mereka naik lagi bahkan lebih banyak dari sebelumnya, apa penyebabnya..?

Mudah saja , mereka melompati proses menjadi pada rumus diatas, mereka hanya menerapkan 2 proses yaitu melakukan–mempunyai.

Apa pentingnya ketiga proses tersebut…?

Jika Anda memulai dengan proses menjadi, maka Anda akan mendapatkan hasil yang langgeng.
Anda harus menjadi langsing dulu di dalam ( dalam pikiran Anda ) sebelum akhirnya Anda memiliki tubuh yang langsing di luar ( tubuh Anda ).

Bagaimana pikiran orang langsing..?

Orang langsing akan sangat berhati-hati akan makanan yang mereka makan, gaya hidup serta kebiasaan lainnya. Contoh :
  • Saya tahu minum air putih baik untuk tubuh, maka saya akan meminumnya setiap hari.
  • Saya tahu minuman bersoda tidak baik untuk tubuh, jadi saya tidak akan meminumnya.
  • Saya tahu buah dan sayuran baik untuk tubuh, jadi saya akan memakannya setiap hari.
  • Saya tahu, gorengan, makanan cepat saji, dan makanan berlemak lainnya kurang baik bagi tubuh , maka saya tidak akan memakannya.
  • Saya tahu jika saya makan-makanan yang sehat, maka tubuh saya akan sehat pula dan saya sangat senang menjadi sehat.
  • Saya tahu olahraga baik untuk tubuh dan kesehatan , jadi saya akan melakukannya secara teratur.
  • Saya senang melakukan hal-hal yang membuat tubuh menjadi lebih bugar, sehat dan langsing, jadi saya akan melakukannya setiap hari.

Jika Anda memiliki pola pikir diatas, apakah kira-kira yang akan Anda peroleh..?
Ya…tentu saja dari pikiran Anda akan membuat Anda melakukan yang Anda pikirkan kemudian Anda memperoleh hasil dari apa yang Anda perbuat. Jadi untuk mendapatkan tubuh yang langsing dalam jangka panjang, Anda harus berfikir seperti orang langsing terlebih dahulu.

Itulah beberapa cara diet efektif yang unik yang bisa Anda terapkan, meskipun cara ini tidak biasa, tapi jika Anda mulai melakukannya, maka Anda akan mendapatkan hasil yang lebih baik dari sebelumnya.

Cara Efektif Melangsingkan Badan Secara Alami dan Mudah




Cara Melangsingkan Tubuh. Sejumlah riset menyebutkan, mengonsumsi jenis makanan tertentu akan meningkatkan pembakaran kalori dalam tubuh Anda, selain juga mengurangi kecanduan makan.

Daging sapi : Bertolak belakang dengan persepsi populer, menyantap steak daging sapi ternyata dapat menurunkan berat Anda. Riset yang dipublikasikan The American Journal of Clinical Nutrition menyebutkan, wanita yang dalam dietnya menyertakan daging merah mencatat penurunan berat lebih banyak ketimbang mereka yang menyantap jumlah kalori sama dengan sedikit daging sapi . Kandungan protein dalam steak, kata peneliti, dapat mempertahankan masa otot selama program penurunan berat badan .

Telur : Telur tidak akan merusak jantung Anda, tetapi justru membantu Anda lebih langsing beberapa inci. Riset para ahli di Louisiana State University Baton Rouge menunjukkan, wanita yang menjalani diet rendah kalori dan menyantap telur, roti dan jelly tiap pagi kehilangan berat dua kali lebih banyak ketimbang mereka yang sarapan bagel dengan jumlah kalori sama tapi tanpa telur. Menurut peneliti, telur membuat kenyang, sehingga Anda makan lebih sedikit.

Oat : Oatmeal menempati peringkat teratas dalam hal mengenyangkan di antara makanan lain. Tidak sperti kebanyakan karbohidrat, oat—bahkan yang berjenis instan sekalipun —akan dicerna dengan lambat. Jadi, makanan ini berpengaruh kecil pada gula darah.

Kacang lentil : Lentil adalah makanan terbaik untuk merampingkan perut. "Mereka tinggi akan protein dan serat larut, dua nutrien yang dapat menstabilkan kadar gula darah," kata Tanya Zuckerbrot, R.D., penulis The F-Factor Diet (Putnam Adult). Mengonsumsi lentil dapat mencegah lonjakan insulin yang membuat tubuh Anda membentuk lemak, terutama di area perut."

Apel : Sebuah apel sehari dapat mencegah terjadinya penambahan berat, demikian riset para ilmuwan di Penn State University. Mereka yang makan sebuah apel sebelum menyantap pasta tercatat mengonsumsi sedikit kalori dibanding mereka yang menyantap kudapan lain. Apel memiliki kandungan serat yang tinggi —4 sampai 5 gram—yang membuat perut jadi kenyang. Hebatnya lagi, antioksidan pada apel dapat mencegah sindrom metabolik, yang ditandai dengan penumpukan lemak di lingkar perut

Cabai : Cabai bisa meningkatkan metabolisme. Zat yang terkandung dalam cabai yang disebut capsaicin mempunyai efek thermogenic, yakni membuat tubuh membakar ekstra kalori selama 20 menit setelah menyantap cabai. Selain itu, Anda tak lagi bisa menyantap hidangan dalam sekejap. Makan dengan lambat membuat otak Anda merekam bahwa perut Anda kenyang. Jadi Anda tidak akan makan secara berlebihan.

Yogurt : Pelaku diet menyebut plain yogurt sebagai makanan sempurna. Dengan kombinasi karbohidrat, protein dan lemak, yogurt dapat menekan rasa lapar dengan menjaga kadar gula darah tetap stabil. Studi para ahli di University of Tennessee, menyatakan mereka yang menjalani diet rendah kalori dengan menambah yogurt mengalami penurunan lemak total 61 persen lebih besar dan 81 persen lemak perut ketimbang mereka yang diet tanpa yogurt.

Parmesan : Wanita yang minum whole milk atau makan keju setiap hari cenderung tidak terlalu mengalami penambahan berat badan, menurut studi yang dimuat The American Journal of Clinical Nutrition. Penggemar lowfat-dairy justru tidak memperoleh manfaat yang sama. Produk whole milk memiliki asam linoleat terkonjugasi, yang dapat membantu tubuh Anda membakar lemak.

Alpukat : Jangan biarkan kandungan lemak dalam sebuah alpukat (29 gram) membuat Anda cemas. Justru itulah yang membuat makanan ini menjadi penurun berat terbaik. Kandungan lemak tak jenuh tunggal (monounsaturated) yang terkandung di dalamnya dapat meningkatkan rasa kenyang. 

Olive oil : Seperti halnya alpukat, olive oil memiliki kandungan lemak yang meningkatkan rasa kenyang, dan menghentikan selera makan. Riset juga menunjukkan olive oil berkhasiat sebagai anti radang. 

Tuesday, August 20, 2013

Hadiah Untuk Ulang Tahun Pacar Paling Menarik




Saat kita memiliki pacar, moment ulang tahun pacar kita adalah moment yang paling kita tunggu. Selain karena ingin merayakan moment berharga tersebut berdua dengan sang pacar, tentu rasanya kurang afdol bla kita tidak memberikan hadiah yang paling menarik bagi pacar kita tersebut. Tidak bisa dipungkiri bahwa terkadang kita sering dipusingkan dalam menentukan jenis hadiah yang menarik bagi pacar kita. Selain karena takut  pacar kita tidak suka dengan hadiah yang kita berikan, kita juga sering dibingungkan dengan budget / anggaran untuk membeli hadiah ulang tahun tersebut.

UNTUK COWOK
  1. Dompet, sesuaikan dengan karakter cowok kita ya.
  2. Sepatu / Sandal. Pastikan kamu hafal betul ukuran sepatu / sandal pacar kamu
  3. Voucher salon. Agak aneh memang. Tapi sah - sah saja kalau kita memberikan kado voucher salon supaya bisa nyalon berdua dengan sang pacar
  4. Jaket. Cowok pasti seneng banget diberi kado jaket. Terlebih bagi mereka yang sering mengendarai motor
  5. Helm. Lebih menarik lagi bila kita memberikan kado helm dengan lukisan kata-kata atau gambar yang lucu
  6. Parfum. Pilih jenis parfum yang baunya disukai cowok kita. 
  7. Poster. Sebagai pacar, kita tentu tahu siapa idola cowok kita. Belikan saja poster tokoh idola sang pacar dalam ukuran yang besar
  8. Kacamata. Bukan kacamata minus ya. Lebih seru bila kita membelikan kacamata jenis sunglasses
  9. Foto. Selama pacaran tentu pernah foto berdua kan. Nah pilih foto terbaik kalian, pasang di figura yang lucu tapi tidak norak ya. Biar cowok kita ngga malu masang foto itu di kamar
  10. Tiket pertandingan favorit. Bila cowok kita penyuka basket, kado dengan tiket pertandingan basket terseru yang akan berlangsung. Begitu juga dengan jenis pertandingan olahraga yang lain.



UNTUK CEWEK
  1. Kosmetik. Cewek mana yang tidak suka dandan? belikan satu saja paket komplit lipstik, bedak, dll.
  2. Sepatu / Sandal. Kenali betul karakter cewekmu untuk bisa memilih jenis sepatu / sandal yang sudah pasti disukai meraka
  3. Buku. Belikan buku kegemaran cewekmu. Bisa jadi novel, buku resep memasak, dll
  4. Tas. Walaupun cewekmu sudah punya banyak koleksi tas, namun tentu dia akan tetap menerima hadiah tas dari kamu dengan mata terbinar - binar
  5. Cincin. Apapun bentuk dan bahan yang digunakan untuk membuat cincin yang kamu berikan, pasti akan membuat cewek kamu melayang
  6. Voucher belanja. Pasti kamu akan mendapan kecupan sayang saat cewekmu tahu bahwa kamu memberikan voucer belanja sebagai hadiah ulang tahunnya
  7. Perhiasan emas..ini berlaku bagi kamu yang sudah mapan ya. Belikan perhiasan untuk hadiah ulang tahun kekasih. Bisa dalam bentuk kalung, gelang, dll
  8. Aksesoris..Pilih aksesoris seperti bando, jepitan rambut, dll yang lucu.
  9. Gadget. Aneka gadget terbaru bisa dipilih sebagai hadiah untuk ulang tahun pacar kita
  10. Pakaian. Pilih model pakaian yang casual dan akan sering dikenakan oleh pacar kita 

Membuat Masker untuk Mengecilkan Pori




Ingin memiliki pori-pori yang terlihat lebih kecil? Apakah produk pengecilpori bekerja? Sayangnya, tidak ada produk yang dapat mengecilkan pori-pori,tetapi Anda dapat membuat masker untuk membuat pori-pori terlihat lebih kecilsementara membuat kulit bersinar. Masker yang dibeli di toko mengandung bahanpengawet dan bahan kimia yang dapat membuat kulit mengalami iritasi, tetapiresep masker pengecil pori alami akan memberikan kulit yang sehat denganbahan-bahan yang mungkin sudah Anda miliki.

Putih telur
Salah satu masker wajah sederhana yang dapat dibuat hanya memiliki satubahan: putih telur. Cukup memisahkan telur dan kocok putih telurnya. Oleskan kewajah bersih Anda dan biarkan kering selama 15 menit. Bilas dengan air hangatdan tepuk-tepuk wajah Anda hingga kering.

Putih telur menghilangkan kelebihan minyak dari pori-pori Anda, sehinggaterlihat lebih kecil setelah menggunakan masker ini. Anda perlu melakukannyaseminggu sekali untuk menjaga kulit tampak cantik.

Masker madu dan putih telur untuk kulit kering
Dalam mangkuk, masukkan dua putih telur, satu sendok teh madu, dan setengahsendok teh minyak zaitun atau minyak almond. Jika campuran tebal, tambahkanbeberapa tetes air sampai menjadi pasta. Pijat dengan lembut pada wajah dandiamkan selama 15 menit.

Putih telur membersihkan pori-pori, sementara minyak memelihara kulit Anda.Madu dikatakan dapat menenangkan kulit yang mengalami iritasi.

Masker telur dan oatmeal untuk kulit berminyak
Kocok satu telur, setengah sendok teh minyak zaitun atau minyak almond, dandua sendok makan oatmeal. Jika Anda memiliki kulit sensitif, giling oatmealdalam prosesor penggiling kopi atau makanan sebelum digunakan. Pijat lembut diwajah Anda selama beberapa menit dan diamkan hingga 15 menit sebelum dibilas.

Jika Anda menemukan bahwa resep ini terlalu berminyak untuk kulit, gantilahminyak dengan air. Oatmeal dengan lembut mengelupas kulit untuk mengangkat selkulit mati, kotoran, dan minyak dari pori-pori.

Untuk menjaga kulit tampak cantik, gunakan salah satu resep masker pengecilpori seminggu sekali. Membersihkan pori-pori tidak hanya membantu Anda tampakcantik, tetapi juga membantu mencegah noda jelas dan yang baru. 

Tips Wajah Anti Jerawat




Inilah tips bagaimana menghindari muka dari jerawat yang membandel. Pelajari dan praktekkan 3 tips anti jerawat dibawah ini : 

Tips Anti Jerawat 1
Madu memiliki banyak khasiat penyembuhan dan pembersihan. Pori-pori wajah dapat dibuka dengan mencuci wajah dengan air dan mengoleskan madu setelahnya. 

Setelah madu dioleskan tunggu selama beberapa menit sebelum dibilas dengan air hangat. Wajah kemudian dibilas dengan air dingin untuk menutup pori-pori yang terbuka

Tips Anti Jerawat 2
Cuci wajah setidaknya dua kali sehari di pagi hari dan sebelum tidur. Cuci lebih sering pada musim panas untuk mencegah minyak terakumulasi pada wajah.

Dianjurkan mencuci wajah dengan air hangat sebelum menerapkan sabun karena air hangat membuka pori-pori di kulit sehingga memungkinkan penetrasi sabun yang mendalam pada kulit.Jangan gunakan sabun tubuh pada wajah karena dapat menyumbat pori-pori yang menyebabkan jerawat

Tips Anti Jerawat 3
Perbanyak makan buah-buahan segar, serta suplemen vitamin, kromium, dan zinc (seng) jika diperlukan, Minum sedikitnya 10 gelas air sehari. Air adalah pembersih terbaik karena membantu mengeluarkan racun dari tubuh

Facial Yoga untuk Mencegah Keriput




Jika Anda ingin tetap tampak awet muda, Anda cukup melakukan beberapa latihan sederhana untuk mengencangkan otot-otot wajah dan mencegah kulit kendur. Perawatan anti penuaan yang bebas biaya!

Mencegah Pengenduran  Rahang
Miringkan kepala Anda perlahan-lahan ke arah belakang saat menarik nafas dan tegakkan kembali saat menghembuskan nafas. Setelah melakukan ini sebanyak  tiga kali, miringkan kepala Anda ke arah belakang  saat mencoba menarik bibir bawah  menutupi bibir atas, kemudian hembuskan nafas sebanyak mungkin saat Anda menurunkan kepala.

Mencegah Pengenduran Kelopak Mata
Untuk mata Anda,  letakkan ibu jari pada alis dan jari telunjuk pada kelopak mata,  lalu rentangkan jarak antara kedua jari sembari mencoba menutup mata. Hembuskan nafas saat Anda melakukannya kemudian lepaskan.

Mengistirahatkan Mata
Letakkan ibu jari di bagian melengkung alis Anda lalu tarik alis ke atas dengan ibu jari  sambil menutup mata. Tempatkan tangan di atas mata lainnya untuk memberikan rasa yang berbeda, kemudian istirahatkan mata Anda dengan menggambar lingkaran-lingkaran kecil pada kelopak mata tanpa menekannya.

Membuat Bibir Bawah Tampak Lebih Berisi
Masukkan kedua ibu jari  ke mulut, pada bibir, dan coba menekannya ke luar. Lepaskan ibu jari, tempatkan jari-jari Anda di bibir bawah dan tiuplah jari-jari dengan bibir atas seperti meniup seruling. Tujuannya: Untuk mengencangkan otot-otot bibir dan memperbaiki bentuknya.

Mengurangi Keriput-Keriput Kecil  Di Sudut Mata
Posisikan kedua tangan seperti sedang berdoa di tengah-tengah alis Anda, turunkan tangan ke bawah  kemudian pisahkan  di  depan hidung sehingga setiap tangan  berada di pelipis. Luruskan kedua tangan Anda dan kencangkan  kerutan di sudut mata  seolah ingin menghaluskannya. Tarik nafas dalam-dalam dan cobalah untuk menutup kelopak mata Anda sebelum menghembuskan nafas. Kemudian, tepuk-tepuk ringan kedua pelipis Anda dengan ujung jari untuk mengendurkan jaringan.

Gula dan Kopi Bisa Bikin Bibir Lebih Halus




Punya bibir hitam dan pecah-pecah? Kalau iya, berarti artikel ini harus kamu baca sampai selelai. Buat kamu yang ingin punya bibir yang lebih halus, ternyata ada cara yang mudah untuk membuat keinginginan mu jadi kenyataan, yaitu dengan menggunakan kopi dan gula. Yuk, kita simak caranya 

Sel-sel kulit di seluruh tubuh kita selalu mengalami regenerasi, begitu juga dengan bibir kita. Ketika sel-sel kulit mati yang ada di bibir tidak dibuang, ini akan membuat bibir jadi terlihat kering dan pecah-pecah. Bibir kering terjadi karena bagian bibir tidak bisa memproduksi minyak dengan baik. Walaupun dibasahi dengan lidah, tetap saja bibir pecah-pecah tersebut tidak akan hilang. Jangan mengelupas kulit kering pada bibir dengan jari kamu karena bisa menimbulkan luka dan infeksi karena terkena bakteri.

Untuk membantu bibir agar terlihat lebih halus kamu perlu melakukan scrub. Ada dua cara untuk melakukan scrub, yaitu dengan cara alami dan dengan cara mengunakan produk-produk kecantikan yang dijual. Nah, kebanyakan dari sobat Sok Tau pasti ingin cara yang lebih praktis dan lebih murah dong. Ini dia dua cara membuat bibir lebih halus dengan bahan alami, yaitu dengan gula dan kopi.

1. Menggunakan Scrub Bibir Dari Bahan Gula

Bahan utama untuk scrub ini adalah gula pasir atau bisa juga dengan gula palem. Selain untuk mencegah terjadinya bibir pecah-pecah, scrub yang terbuat dari bahan gula juga bisa membuat bibir kamu lebih lembut dan membuat warna bibir kamu terlhihat merah menarik.

Caranya sangat mudah:
Ambil 1 sendok teh gula pasir dan campurkan dengan 1 sendok makan minyak, atau bisa juga diganti dengan minyak zaitun.

Scrub dan lakukan pijatan lembut dan perlahan pada bibir dengan gerakan melingkar. Tidak perlu memijat keras-keras karena bisa membuat bibir terluka.

Setelah selesai melakukan pijatan, biarkan selama 3 sampi 5 menit, lalu kamu bisa bersihkan bibir kamu dengan air bersih atau dengan sponge yang sudah dibasahi.

Bisa juga melakukan kompres bibir dengan es batu untuk membuat terasa lebih segar

2. Menggunakan Scrub Bibir Dari Bahan Kopi

Bahan utama untuk membuat scrub ini adalah kopi bubuk. Oh ya, selain dapat dijadikan sebagai scrub, ternyata kopi juga bisa memberikan nutrisi dan antioksidan yang tinggi untuk tubuh lho. Tapi kamu jangan terlalu banyak mengkonsumsi kopi karena kopi mengandung kafein juga.

Cara penggunaan kopi sebagai scrub bibir:
Langkah pertama adalah merendam 1 sendok makan kopi bubuk ke dalam air panas sebanyak 50 milliliter. Biarkan campuran itu sampai agak dingin.

Ambil ampas kopi dari campuran air dan kopi. Lalu gunakan ampas kopi tadi sebagai scrub bibir dengan melakukan pijatan secara perlahan pada bibir.

Setelah selesai memijat, oleskan bibir kamu dengan madu. Biarkan madu tadi di bibir kamu.